Jika anda mengalami kesulitan dalam mengamati indikator masa subur maupun menghitung masa subur, maka anda dapat menggunakan strip uji masa subur. Selain praktis dan mudah anda pun bisa melakukannya di mana saja.
Fertitest adalah alat uji masa subur pada wanita dengan mengukur kadar LH pada urine. Alat ini dapat mendeteksi secara cepat, tepat dan terpercaya. Dalam satu box berisi 1 box isi 6 strip Fertitest bekerja dengan cara bereaksi (berubah warna atau memunculkan tanda) satu hari sebelum masa subur, dimana kenaikan LH yang diproduksi oleh kelenjar pituitari sudah terjadi.
Hal yang perlu diantisipasi dan diingat adalah kemampuan Sperma yang dapat bertahan hidup selama 3 - 5 hari atau lebih lama dalam serviks wanita bila ada lendir serviks yang subur.
Siklus menstruasi adalah jumlah hari dari hari pertama menstruasi sampai hari sebelum menstruasi bulan berikutnya. Cocokkan dengan tabel siklus di bawah ini :
Tabel Siklus | |||||||
Siklus Mens truasi | Mulai Tes hari ke- | Siklus Mens truasi | Mulai Tes hari ke- | Siklus Mens truasi | Mulai Tes hari ke- | Siklus Mens truasi | Mulai Tes hari ke- |
21 H | 6 | 26 H | 9 | 31 H | 14 | 36 H | 19 |
22 H | 6 | 27 H | 10 | 32 H | 15 | 37 H | 20 |
23 H | 7 | 28 H | 11 | 33 H | 16 | 38 H | 21 |
24 H | 7 | 29 H | 12 | 34 H | 17 | 39 H | 22 |
25 H | 8 | 30 H | 13 | 35 H | 18 | 40 H | 23 |
Keterangan :
Menstruasi hari pertama adalah hari ke-1, jika siklus menstruasi Anda kurang dari 21 hari atau lebih dari 40 hari, maka konsultasikan dengan dokter Anda
Untuk menentukan kapan mulai tes adalah sebagai berikut :
Contoh :
Jika siklus Anda 27 hari (lihat tabel siklus diatas), maka tes dilakukan pada hari ke-10, cara menentukan hari ke-10 sbb :
1 | 2 | 3+ Day 1 | 4 | 5 | 6 | 7 |
8 | 9 | 10 | 11 | 12* Day 10 | 13 | 14 |
15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 |
22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 |
Keterangan :
3+ = adalah hari pertama haid
12* = hari mulai tes
atau dapat dihitung dengan cara 3+10-1 = 12 (tanggal 12 bulan terakhir haid)
Jadi, tes kesuburan dimulai pada tanggal 12 bulan terakhir.
Perhitungan di atas dilakukan untuk mengetahui kapan waktu untuk memeriksa masa subur menggunakan Fertitest. Lakukan pengujian dengan menggunakan urin antara jam 10.00-20.00 tapi jangan gunakan urin pertama di pagi hari.
Sebaiknya kurangi asupan cairan 2 jam sebelum melakukan tes karena bisa mempengaruhi untuk mendapatkan hasil yang akurat.
Jika Fertitest menunjukkan tanda positif yang ditandai dengan munculnya dua garis warna atau jika garis warna pada daerah tes (T) lebih gelap atau sama dengan daerah garis Control (C). Ovulasi akan terjadi dalam 24-48 jam berikutnya. Jika menginginkan kehamilan, maka lakukan hubungan intim dalam waktu 24-48 jam. Jadi, ingin hamil atau menunda kehamilan, pilihannya terserah anda. Selamat mencoba.
Penulisa
Dokter ahli obstetri dan ginekologi Boy Abidin merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran, Bandung. dr. Boy Abdidin dilahirkan di Surabaya 29 Juli 1969.
dr. Boy Abidin, SpOG aktif juga sebagai pembicara dan narasumber untuk media massa baik cetak, elektronik maupun on line serta sering memberikan seminar di beberapa tempat. Saat ini dr. Boy Abidin, SpOG berpraktek di RS. Mitra Keluarga Kelapa Gading dari Senin sampai Sabtu.
Kegiatan yang pernah diikuti:
- Pendidikan ilmu 3D Ultrasonography di Vienna International School
- Kursus Gynecological Oncology Coorporation Indonesia-Belanda pada tahun 2000
- Kursus Menopause Dasar
- Persatuan Obstetri dan Ginekologi Indonesia
- Workshop Vaginal Surgery
- Pendidikan Dasar Imunoendokrinologi Reproduksi
- dan masih banyak lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar